Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Artikel Terpopuler

Kegiatan rutin posyandu Desa Sumurugul sehat dan kuat

Selasa, 12 Setember 2023 Tepatnya di Desa Sumurugul setiap Minggu mengadakan posyandu, posyandu (pos pelayanan terpadu) merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat Indonesia dalam memperoleh pelayanan kesehatan ibu dan anak. Tujuan utama posyandu adalah mencegah peningkatan angka kematian ibu dan bayi saat kehamilan, persalinan, atau setelahnya melalui pemberdayaan masyarakat. Berbeda dengan puskesmas yang memberikan pelayanan setiap hari, posyandu hanya melayani setidaknya 1 kali dalam sebulan. Lokasi posyandu umumnya mudah dijangkau masyarakat, mulai dari lingkungan desa atau kelurahan hingga RT dan RW. BERBAGAI KEGIATAN POSYANDU DAN MANFAATNYA,kegiatan posyandu terdiri dari kegiatan utama dan kegiatan pengembangan. Berikut ini adalah beberapa kegiatan utama posyandu :1. Program kesehatan ibu hamil,Pelayanan yang diberikan posyandu kepada ibu hamil mencakup pemeriksaan kehamilan dan pemantauan gizi. Tak hanya pemeriksaan, ibu hamil juga dapat melakukan konsultasi terkait persiapan persalinan dan pemberian ASI,2. Program kesehatan anakSalah satu program utama posyandu adalah menyelenggarakan pemeriksaan bayi dan balita secara rutin. Hal ini penting dilakukan untuk memantau tumbuh kembang anak dan mendeteksi sejak dini bila anak mengalami gangguan tumbuh kembang.3. Keluarga Berencana (KB) Pelayanan KB di posyandu umumnya diberikan oleh kader dalam bentuk pemberian kondom dan pil KB. Sedangkan, suntik KB hanya dapat diberikan oleh tenaga puskesmas. Apabila tersedia ruangan dan peralatan yang menunjang serta tenaga yang terlatih, posyandu juga dapat dilakukan pemasangan IUD dan implan.4. ImunisasiImunisasi wajib merupakan salah satu program pemerintah yang mengharuskan setiap anak usia di bawah 1 tahun untuk melakukan vaksinasi. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia telah menetapkan ada 5 jenis imunisasi yang wajib diberikan, yaitu imunisasi hepatitis B, polio, BCG, campak, dan DPT-HB-HiB.5. Pemantauan status gizi Melalui kegiatan pemantauan gizi, posyandu berperan penting dalam mencegah risiko stunting pada anak. Pelayanan gizi di posyandu meliputi pengukuran berat dan tinggi badan, deteksi dini gangguan pertumbuhan, penyuluhan gizi, dan pemberian suplemen.6. Pencegahan dan penanggulangan diarePencegahan diare dilakukan melalui Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Sedangkan, penanganan diare dilakukan melalui pemberian oralit. Apabila diperlukan penanganan lebih lanjut, petugas kesehatan dapat memberikan suplemen zinc. MANFAAT MENGIKUTI KEGIATAN POSYANDU Kegiatan posyandu dan manfaatnya bisa diperoleh tanpa mengeluarkan biaya, sehingga sangat meringankan beban ekonomi masyarakat. Selain itu, posyandu juga memiliki banyak manfaat lain yang meliputi : Memberikan beragam informasi mengenai kesehatan ibu dan anak, seperti pemberian ASI, MPASI, dan pencegahan penyakit Memantau tumbuh kembang anak, sehingga anak terhindar dari risiko kekurangan gizi atau gizi buruk Mendeteksi sejak dini bila terdapat kelainan pada anak, ibu hamil, dan ibu menyusui, sehingga penanganan dapat segera dilakukan ,Memberikan imunisasi lengkap.Posyandu juga dapat menjadi sarana bagi para ibu untuk menambah pengetahuan dan berbagi pengalaman tentang kesehatan ibu dan anak, baik dengan petugas kesehatan maupun dengan peserta posyandu lainnya. Dengan pengetahuan yang baik, diharapkan kualitas kesehatan ibu dan anak dapat meningkat. Kegiatan posyandu dan manfaatnya bisa semakin dirasakan jika diikuti secara rutin. Jika berminat mengikuti kegiatan posyandu, Anda bisa menanyakan jadwal pelayanannya kepada pengurus RT/RW, kader posyandu setempat, atau puskesmas di lingkungan tempat tinggal  

BLT Desa Sumurugul CAIRR!!!

Senin, 11 September 2023 Bantuan Langsung Tunai Dana Desa atau yang sering di singkat dengan BLT DD Desa Sumururgul telah diberikan kepada warga desa Sumurugul. Bantuang langsung tunai dana desa ini berikan 3 bulan sekaligus yaitu dari bulan April, Mei, dan bulan Juni. BLT DD di berikan langsung oleh Kepala Desa Bapak H. Dani Hamdan Mubarok di balai Desa Sumurugul. Warga yang menerima bantuan ini diprioritaskan kepada warga tidak mampu dan lanjut usia. Jumlah penerima BLT di desa Sumurugul sebanyak 36 orang, bantuan ini diberikan sejumlah Rp. 900.000 per orangnya. BLT DD rutin di berikan kepada warga Desa Sumurugul dalam rangka mewujudkan Instruksi Presiden (Inpres) No 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem. Pemberian BLT DD dilaporkan oleh pemerintah Desa Sumurugul kepada pemerintah Kabupaten Purwakarta. Dengan adanya BLT DD ini Pemerintah Purwakarta serta Pemerintah Desa Sumururgul berharap agar masyarakat dapat menggunakan dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.  

PRAJA IPDN MENDUKUG KEGIATAN JUM'AT BERSIH BERSAMA WARGA DESA SUMURUGUL

Sumurugul,8 september 2023 Seperti biasanya setiap hari Jumat Kepala Desa Dani,perangkat desa,linmas,Rt/Rw dan beberap warga desa melaksanakan "JUMSIH"Jumat Bersih merupakan kegiatan bersih-bersih dan gotong royong yang diadakan setiap hari jumat minggu ke-1 setiap bulan.Menjaga kesehatan lingkungan merupakan suatu kewajiban bagi setiap individu,selain merupakan anugerah yang diberikan sang pencipta kepada hamba-nya,Kesehatan Lingkungan harus tetap dijaga agar keluarga kita terhindar penyakit.Karena kesehatan tidak ternilai harganya.  Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan,sehingga seluruh desa sumurugul dan masyarakat  sekelilingnya dapat tinggal di lingkungan yang bersih dan nyaman.Dan mewujudkan insan yang beriman dan bertaqwa selain itu menjadikan lingkungan bersih dan menguatkan tali silaturahmi dengan masyarakat dan menumbuhkan rasa saling peduli dalam hal kebersihan serta menjaga kekompakan antar masyarakat selain itu lingkungan yang bersih menjadi faktor pendukung dalam menunjang proses pembelajaran  Kegiatan jumat bersih ini diharapkan juga dapat memotivasi masyarakat sekitar desa sumurugul untuk ikut tergerak bergotong royong membersihkan dan menjaga lingkungan sekitarnya agar tercipta lingkungan yang bersih,nyaman,dan juga  terbebas dari berbagai macam virus/kuman yang dapat menimbulkan penyakit.Selain itu suasana yang nyaman,asri dan bersih akan memberikan vibes yang positif bagi warga Desa Sumurugul.Kegiatan ini juga diharapkan mampu memberikan motivasi bagi masyarakat dan menjadikannya sebagian kegiatan rutin pada jumat sebelum melakukan ibadah sholat jumat,serta menjadikannya sebagian pembelajaran bagi ana-anak agar selalu menjaga kebersihan lingkungan.

Praja IPDN Mendukung Peningkatan Produktifitas UMKM Desa Sumurugul

Peningkatan produktivitas Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Sumurugul telah menjadi fokus utama dalam upaya memperkuat ekonomi lokal. Seiring berjalannya waktu, UMKM desa ini telah mencapai berbagai pencapaian yang mengesankan dalam meningkatkan produktivitas dan kontribusi mereka terhadap perekonomian desa dan nasional.Salah satu langkah penting dalam pencapaian ini adalah dukungan pemerintah desa dan program-program bantuan yang bertujuan untuk memberikan pelatihan, modal usaha, serta akses pasar yang lebih luas kepada pelaku UMKM di Desa Sumurugul. Dengan pencapaian-pencapaian ini, UMKM di Desa Sumurugul telah berhasil meningkatkan produktivitas mereka, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan pendapatan masyarakat desa secara keseluruhan. Langkah-langkah ini bukan hanya memberi manfaat ekonomi, tetapi juga memperkuat ikatan sosial di antara warga desa.Peningkatan produktivitas UMKM di Desa Sumurugul adalah bukti nyata bahwa dengan dukungan yang tepat, UMKM di daerah pedesaan dapat menjadi tulang punggung ekonomi yang kuat, membantu mewujudkan visi pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. Praja IPDN mendukung penuh UMKM Desa Sumurugul untuk dapat di promosikan secara meluas. Dengan harapan produk UMKM Desa Sumurugul dapat di pasarkan ke seluruh desa serta kecamatan di Kabupaten Purwakarta. Peningkatkan produktifitas UMKM akan berdampak luas tidak hanya bagi penjual tapi bagi Desa Sumurugul. Praja IPDN siap untuk mendukung penuh UMKM di Desa Sumurugul agar dapat di promosikan secara meluas.  

Pengenalan Desa Sumurugul kepada Praja IPDN Angkatan XXXI

Pada hari Rabu (06,September 2023) Bapak H. Dani Hamdan Mubarok selaku Kepala Desa Sumuruguk memberikan pengenalan dan pengarahan kepada praja IPDN yang melaksanakan Bhakti Karya Praja. Disini beliau memaparkan terkait potensi-potensi apa saja yang ada di Desa Sumurugul untuk bekal dalam mewujudkan database desa melalui WEBDESAKU untuk percepatan pembangunan desa di Kabupaten Purwakarta. Pak Dani menjelaskan bahwa " Desa Sumurugul merupakan desa yang terdiri dari 11 RT (Rukun Tetangga) dan 4 RW (Rukun Warga), dimana mata pencaharian penduduk Desa Sumurugul kebanyakan dari hasil pertanian dan perdagangan. Desa Sumurugul juga merupakan desa sejuta prestasi dengan mendapatkan penghargaan dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) sebagai Desa Terbersih Tingkat Kabupaten Purwakarta. Selain itu, Desa Sumurugul juga aktif dalam melestarikan dan seni tradisional. Masyarakatnya sering mengadakan festival budaya dan pertunjukan seni yang menarik wisatawan dari berbagai daerah." Kepala Desa Sumurugul memiliki harapan yang besar kepada praja IPDN dalam membentuk kebersamaan pembangunan dan komitmen untuk melestarikan nilai-nilai budaya dan potensi yang terdapat di Desa Sumurugul. Dengan adanya Bhakti Karya Praja ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dan meningkatkan pembangunan terhadap Desa Sumurugul.